OKU Timur,Sorotkamera.com. -Bupati OKU Timur melalui Plh. Sekretaris Daerah Sutikman, S.Pd., M.M. bersama Ketua TP. PKK Kabupaten OKU Timur dr. Sheila Noberta, Sp.A., M.Kes. menghadiri Penilaian Lapangan (Tahap Klarifikasi Lapangan Lomba Desa dan Kelurahan Serta Lomba BBGRM Tingkat Provinsi Sumatra Selatan Tahun 2023 di Kantor Desa Kurungan Nyawa II Kecamatan Buay Madang. Rabu, 14/06 2023.
Dalam kesempatan ini, Plh. Sekda Sutikman menyampaikan permohonan maaf Bupati dan Wakil Bupati kepada tim penilai dan seluruh masyarakat seyogyanya akan hadir langsung, namun karena Bupati menerima penghargaan dari Kementerian Kesehatan maka beliau berhalangan hadir.
Sutikman juga mengatakan, pemanfaatan pekarangan di lingkungan rumah juga telah dimaksimalkan sesuai dengan program Gubernur Herman Deru yaitu GSMP.
Ia berharap, kerja keras dari tim terkait, Desa Kurungan Nyawa II bisa mendapatkan hasil yang terbaik dan dapat mewakili Provinsi Sumsel di tingkat nasional.
Sementara itu, Ketua Tim Penilai Provinsi Dr. H.M. Senen Har, S.I.P., M.Si. mengatakan kegiatan lomba desa ini serentak dengan BBGRM, “Lomba ini akan menjaring 2.856 desa di tingkat provinsi.” Imbuhnya.
Dirinya menyebutkan bahwa terdapat beberapa aspek penilaian dalam kegiatan ini, “Kita akan melihat beberapa aspek penyelenggaraan pemerintahannya, aspek pelayanan masyarakatnya, aspek sosial, budaya dan agamanya dalam memajukan desanya serta aspek pertaniannya sesuai program Gubernur Sumsel.” Jelasnya.
Ketua TP. PKK Kabupaten OKU Timur dr. Sheila Noberta, Sp.A., M.Kes. yang turut hadir mengatakan tujuan dari kehadirannya untuk memberi dukungan secara langsung, memberikan semangat dorongan terhadap desa agar terus terpacu sehingga menjadi desa percontohan di Kabupaten OKU Timur.
Dirinya berharap, Desa Kurungan Nyawa II menjadi yang terbaik dari 11 desa di Sumsel agar dapat mewakili Provinsi Sumsel di tingkat Nasional.(iyai)